Translate

Senin, 21 Maret 2011

INAGURASI KOMUNIKASI 2011 : “Ngak Nyesel !!!”

Setelah para senior lama menanti , akhirnya konsep inagurasi komunikasi akan dibuat kembali oleh angkatan baru komunikasi 2010, dan direalisasikan pada tahun 2011. Menurut ketuanya, tahun ini ia dan teman-temannya akan menampilkan suatu tema yang berbeda, yaitu tema Budaya Indonesia. Dimana judul inagurasinya adalah Ririungan yang artinya berkumpul dalam bahasa Sunda. Karena menurut dia, Ririungan ini dapat mengakrabkan seluruh aspek yang ada di kampus UAI, khususnya anak Ilmu Komunikasi sendiri. Karena yang kita tahu, bahwa inagurasi ini adalah salah satu wadah untuk dapat mengenal satu sama lainnya sehingga menjadi akrab. Selain itu mereka juga ingin mengingatkan kembali budaya-budaya di Indonesia , mengingat banyak orang yang sudah terlena dengan modernisasi dan mendengar bahwa inagurasi-inagurasi sebelumnya lebih terlihat seperti prom night.
[caption id="attachment_20" align="alignleft" width="300" caption="Inagurasi Komunikasi 2010 "Retroadway" "][/caption]
Panitia penyelenggara yang berjumlah 17 orang dan terdiri dari beda kelas di 2010 ini akan menyiapkan beberapa hiburan band-band lokal, tarian daerah, games dan pengesahan angkatan baru yang diikuti dengan pemotongan tumpeng. Tepatnya teman-teman panitia mengajak para senior, alumni beserta rekan-rekan seangkatan supaya datang ke gedung dua8, Jl. Kemang Utara 28 Jakarta 12730 hari sabtu tanggal 2 April 2011 dimulai dari jam 7 hingga 11 malam.

Pokoknya buat yang nanti datang ke acara ini akan dibuat “Ngak Nyesel”, kata M. Ardhan A, Ketua Inagurasi 2011.

3 komentar:

  1. yeeaayyy ! be there ah ...

    BalasHapus
  2. di undur kaleeeeeeeeeeeee..bukan tanggal 2 april 2011,tapi 9 april 2011.
    update dunk :p

    BalasHapus